Autostadt adalah salah satu daya tarik pengunjung yang bedekatan dengan pabrik mobil Volkswagen di Wolfsburg, Jerman. Terdiri dari museum, paviliun untuk merk mobil Volkswagen Group (VW Group memiliki merk mobil Audi, Lamborghini, Bentley dan Bugatti) dan dua menara mobil yang luar biasa.ย
Setiap menara memiliki ketinggian 60 meter dengan silo glass, yang digunakan sebagai tempat penyimpanan mobil Volkswagen terbaru. Dua menara terhubung ke pabrik Volkswagen dengan terowongan bawah tanah sepanjang 700 meter. Mobil dibawa ke dalam menara tersebut dengan kecepatan 1,5 meter per detik. Ketika konsumen membeli mobil dari Volkswagen (brand utama, bukan sub-brand) di beberapa negara Eropa, konsumen mendapatkan alternatif pilihan untuk pembelian mobil, apakah dikirim melalui dealer atau konsumen ingin menikmati perjalanan Autostadt untuk memilihnya. Jika pilihan terakhir yang dipilih, Autostadt akan mengajak konsumen menikmati perjalanan gratis, tiket makan dan berbagai acara perjalanan ke tempat dimana konsumen dapat memilih mobil yang ingin dibeli. Mobil yang sudah dipilih akan diangkut keluar dari salah satu ruangan kotak silo.
Dua menara mobil (Auto Turme) dapat dieksplorasi dengan menggunakan lift panorama kaca ber AC. Terlihat sangat mengkilap, garasi yang sangat tinggi, dan masing-masing terdiri dari 400 mobil baru yang merupakan daya tarik Autostadt. Teknologi pengangkutan mobil Volkswagen masuk dan keluar dengan kecepatan 1,5 meter per detik di dalam menara ini telah dipatenkan.
Dari sinilah dapat dilihat bagaimana perusahaan pembuat mobil terbesar di Eropa yang terletak di Wolfsburg mengajak para konsumennya melihat bagaimana proses perusahaan memproduksi mobilnya dengan cara yang unik dan canggih.
Via: Twisted Sifter