google domain

Google telah mengajukan aplikasi untuk mengontrol beberapa nama domain, dan beberapa nama diantaranya saya pikir cukup menarik dan kreatif. Google telah mengumumkan di blognya bahwa mereka telah mengajukan aplikasi ke Internet Corporation for Assigned Names and Numbers (ICANN) untuk beberapa nama domain seperti: (dot) google, (dot) youtube dan (dot) LOL

Pada tahun 2016, diperkirakan hampir setengah dari populasi dunia akan terhubung secara online, tetapi hampir 50 persen nama domain dari situs yang kita kunjungi merupakan Top Level Domain (TLD) yang diciptakan pada tahun 1984.

Google ingin meningkatkan jumlah TLD dalam empat kategori, seperti merk dagang (misal: .google),ย  berkaitan dengan bisnis inti (.docs), berkaitan dengan user experience dan identifikasi genre tertentu (.youtube) dan berkaitan dengan hal yang fun (.lol).

“Dengan membuka lebih banyak pilihan untuk nama domain internet, kami berharap orang akan menemukan pilihan yang lebih beragam pada nama domain internet dan mungkin dapat menciptakan rambu-rambu di dunia maya.”

Via: Mashable

Dukung Mobgenic

Jadilah bagian dari komunitas kreator dan dukung Mobgenic untuk bisa tetap berbagi artikel yang menarik dengan memberikan donasi.

*Donasi melalui aplikasi Saweria

Share.