carrefour click and driveCarrefour, jaringan hypermarket internasional yang berkantor pusat di Boulogne Billanourt, Perancis, dengan jumlah jaringan lebih dari 1.500 hypermarket di seluruh dunia telah meluncurkan platform belanja online mereka untuk Indonesia dengan nama “Carrefour Click & Drive”. Saat ini situs e-commerce mereka hanya beroperasi untuk toko yang terletak di Lebak Bulus tetapi akan secara bertahap diperluas jangkauannya untuk wilayah Jakarta lainnya dan mungkin kota lain. Dengan terjun di dunia e-commerce, Carrefour berharap akan lebih memudahkan pelanggan yang ingin berbelanja dari rumah.

Melansir dari Tech in asia, “Carrefour Group telah menciptakan mekanisme serupa di Perancis, Belgia, dan Spanyol. Di Eropa, layanan Click & Drive telah populer. Dan Indonesia adalah negara di Asia pertama yang dibuatkan layanan serupa,” ujar Online Marketing Manager Carrefour Indonesia Adrien Barthel.

Untuk pembayaran, Carrefour menawarkan pembayaran melalui kartu kredit, baik Mega Crrefour Card, Visa atau Master Card. Meskipun layanan ini ditujukan untuk memudahkan pelanggan dalam berbelanja, Anda tetap harus mengambil belanjaan Anda di Carrefour cabang Lebak Bulus.

Mereka meluncurkan konsep e-commerce ini (Click & Drive – beli online dan ambil barang di toko) di Carrefour cabang Lebak Bulus sebagai versi beta dari apa yang mereka sebut Carrefour Online. β€œIdenya adalah untuk menjalankan konsep ini sembari meningkatkan kualitas dari layanan di kemudian hari untuk membawa layanan baru di mana pun hal tersebut dibutuhkan,” Andrien menambahkan.

 

 

 

Via: Tech in asia

Dukung Mobgenic

Jadilah bagian dari komunitas kreator dan dukung Mobgenic untuk bisa tetap berbagi artikel yang menarik dengan memberikan donasi.

*Donasi melalui aplikasi Saweria

Share.