Taman Hitachi Seaside atau dalam bahasa Jepang disebut Hitachi Kaihin adalah sebuah taman bunga dan salah satu tujuan wisata terkenal di Jepang. Taman seluas 153,2 hektar ini terletak di Hitachinaka, Ibaraki yang berdekatan dengan pantai Ajigura. Taman ini terkenal dengan berbagai macam bunga yang mekar di musim-musim tertentu. Koleksi bunga yang paling terkenal di taman ini adalah bunga Nemophilas Biru. Nemophilas memiliki ciri khas kelopak biru transparan. Selama musim semi, lebih dari 4,5 juta Nemophilas Biru tumbuh mekar di seluruh taman. Periode dimana bunga ini tumbuh mekar sering disebut dengan istilah “Nemophilia Harmony”. 

Selain terkenal dengan bunga Nemophilas, taman Hitachi Seaside memiliki koleksi bunga lainnya yang tidak kalah indah, seperti: Daffodils dan Tulip yang mekar di musim semi, Nemophila dan Mawar yang mekar di musim panas serta Kochia dan Kosmos yang mekar di musim gugur. Taman Hitachi Seaside sebelumnya hanya seluas 3,5 hektar, yang kemudian diperluas menjadi 153,2 hektar seperti saat ini. Kedepannya, taman ini akan diperluas lagi menjadi 350 hektar. Selain pemandangan indah bunga-bunga, taman Hitachi Seaside dilengkapi dengan fasilitas hiburan dan jalur bersepeda.

 

Photo Source

 

Photo Source

 

Photo Source

 

Photo Source

 

Photo Source

 

Photo Source

 

Photo Source

 

Sekitar 30.000 bunga Kochia akan mekar dan berubah warna menjadi merah di sekitar bulan Agustus atau pada saat musim gugur.

Photo Source

 

Photo Source

 

Photo Source

 

Photo Source

Via: Hitachi Kaihin

Dukung Mobgenic

Jadilah bagian dari komunitas kreator dan dukung Mobgenic untuk bisa tetap berbagi artikel yang menarik dengan memberikan donasi.

*Donasi melalui aplikasi Saweria

Share.