Manzanar adalah salah satu dari sepuluh kamp di mana lebih dari 110 ribu warga Amerika keturunan Jepang di relokasi selama berlangsungnya Perang Dunia II. Manzanar diambil dari bahasa Spanyol yang berarti β€œkebun apel”. Terletak di kaki pegunungan Sierra Nevada, California, diantara kota kecil Lone Pine di selatan, Independence di utara dan 370 kilometer dari Los Angeles.

Setelah berakhirnya Perang Dunia II tahun 1945, tahanan Manzanar terakhir yang pernah mengalami kehidupan di kamp ini, berjuang untuk mempertahankan Manzanar sebagai Situs Bersejarah Nasional supaya kelak dikenang oleh generasi yang akan datang.

Pada tahun 1943, seorang fotografer legendaris Ansel Adams (1902-1984) pernah melihat secara langsung kehidupan di kamp Manzanar dan mendokumentasikannya dalam sebuah karya fotografi. Ansel Adams dikenal sebagai legenda fotografi dengan karya-karya landscape yang mengagumkan. Meskipun banyak yang mengenal Adams sebagai fotografer landscape, ternyata dia juga pernah membuat sebuah karya yang lebih banyak mengusung tema human interest, salah satunya kehidupan di kamp Manzanar.

Gaya landscape-nya yang khas, juga masih terasa pada karya-karya dokumentasinya di Manzanar. Di tempat ini, Adams berhasil mendokumentasikan kegiatan di Manzanar dengan mengumpulkan hasil jepretan sebanyak 244 foto. Saat ini karyanya di Manzanar, disimpan oleh badan arsip pemerintah Amerika, Library of Congress. Dalam sebuah surat, Adams memberikan sebuah pernyataan yang menarik mengenai karyanya:

β€œThe purpose of my work was to show how these people, suffering under a great injustice, and loss of property, businesses and professions, had overcome the sense of defeat and dispair by building for themselves a vital community in an arid (but magnificent) environment….All in all, I think this Manzanar Collection is an important historical document, and I trust it can be put to good use.”

Foto-Foto Kehidupan Kamp Manzanar oleh Ansel Adams

foto amerika jepang ansel adam 01

Manzanar street scene, spring, Manzanar – 1943

foto amerika jepang ansel adam 02

Farm, farm workers, Mt. Williamson in background – 1943

foto amerika jepang ansel adam 03

Tom Kobayashi, landscape, south fields, Manzanar – 1943

foto amerika jepang ansel adam 04

Electric line crew at work in Manzanar – 1943

foto amerika jepang ansel adam 05

Mrs. Ryie Yoshizawa, teacher, fashion designing class – 1943

foto amerika jepang ansel adam 06

C.T. Hibino, artist, Manzanar – 1943

foto amerika jepang ansel adam 07

Akio Matsumoto, commercial artist – 1943

foto amerika jepang ansel adam 08

Bert K. Miura, pattern making, Manzanar – 1943

foto amerika jepang ansel adam 09

In biology class, high school, Manzanar – 1943

foto amerika jepang ansel adam 10

Frank Hirosama in laboratory, Manzanar – 1943

foto amerika jepang ansel adam 12

Corporal Jimmie Shohara, Manzanar – 1943

foto amerika jepang ansel adam 15

Richard Kobayashi, farmer with cabbages, Manzanar – 1943

foto amerika jepang ansel adam 16

Baseball game, Manzanar – 1943

foto amerika jepang ansel adam 18

Volleyball Game, Manzanar – 1943

foto amerika jepang ansel adam 20

Japanese-style garden with pool, Pleasure Park, Manzanar – 1943

foto amerika jepang ansel adam 21

Cattle in south farm, Manzanar – 1943

foto amerika jepang ansel adam 22

Roy Takeno, editor, and group reading paper in front of office – 1943

foto amerika jepang ansel adam 24

Nurse Aiko Hamaguchi, Harry Sumida and Michael Yonemetsu in hospital

foto amerika jepang ansel adam 26

Nurse Aiko Hamaguchi, patient Tom Kano, Manzanar – 1943

foto amerika jepang ansel adam 27

Bridge game, Nurse Hamaguchi and friends, Manzanar – 1943

foto amerika jepang ansel adam 28

Tatsuo Miyake (student of divinity), Manzanar – 1943

foto amerika jepang ansel adam 30

Calesthenics, Manzanar – 1943

foto amerika jepang ansel adam 31

Mr. Matsumoto with a group of children, Manzanar – 1943

foto amerika jepang ansel adam 34

Packing up, Manzanar – 1943

foto amerika jepang ansel adam 35

Photograph by Ansel Adams via Library of Congress

Dukung Mobgenic

Jadilah bagian dari komunitas kreator dan dukung Mobgenic untuk bisa tetap berbagi artikel yang menarik dengan memberikan donasi.

*Donasi melalui aplikasi Saweria

Share.